Fakta film Atlas diangkat dari polemik artificial intelligence

Alur cerita film Atlas menyoroti aktivitas dari Atlas Shepherd (Jennifer Lopez) berasal dari hutan belantara Alaska.

Tamara
A- A+
Cover Film Altas | foto: @youtube
Film Atlas merupakan film fiksi ilmiah yang menceritakan perjuangan manusia melawan artificial intelligence atau kecerdasan buatan (AI) yang berbahaya. 

Ketika sebuah AI canggih mulai mengancam keberadaan umat manusia, karakter utama yang diperankan oleh Jennifer Lopez berusaha keras untuk menghentikan dominasi teknologi ini.

Sinopsis Film Altas.

Alur cerita film Atlas menyoroti aktivitas dari Atlas Shepherd berasal dari hutan belantara Alaska. Ia seorang analis data brilian. Hanya saja, sikapnya sebagai seorang misantropis menjadikan dirinya tidak percaya pada AI.

Altas Seorang analis data brilian namun misantropis yang sangat tidak percaya pada kecerdasan buatan, bergabung dalam misi untuk menangkap robot pemberontak yang berbagi masa lalu misterius dengannya. 

Namun ketika rencananya gagal, satu-satunya harapannya untuk menyelamatkan masa depan umat manusia dari AI adalah dengan mepercayainya.

Atlas adalah anak ilmuwan yang meneliti tentang AI dan menjadikan temuan itu menuju kehidupan baru. Sekitar 28 tahun kemudian, Atlas menjadi dewasa dan memiliki kecakapan sebagai analis kontra-terorisme yang bekerja bagi Koalisi Bangsa-Bangsa Internasional (ICN).

Suatu hari, Atlas diminta atasannya untuk terjun langsung ke lapangan menangkap teroris AI bernama Harlan. Harlan telah menewaskan sekitar 3 juta orang akibat pemberontakan dengan mempergunakan AI. Penjahat ini harus ditangkap untuk menghindari korban lainnya.

Sampai akhirnya ada salah satu agen Harlan yang tertangkap. Setelah dilakukan integrogasi, Harkan diketahui melarikan diri ke sebuah planet yang berada di Galaksi Andromeda. Atlas bersikeras untuk ikut dalam misi penangkapan Harlan ke planet tersebut.

Saat perjalanan hendak sampai ke planet tersebut, drone Harlan menyerang pesawat yang ditumpangi Atlas dan jatuh.

Atlas selamat mendarat di permukaan planet bersama piranti AI yang bernama Smith. Di tengah ketidakpercayaan pada AI, Atlas akhirnya bekerja sama dengan Smith untuk menemukan lokasi Harlan.

Hubungan komunikasi antara Atlas dan Smith mulai akrab meski ia berbicara dengan AI. Dari situ diketahui bahwa Harlan ternyata robot yang diciptakan oleh ibu dari Atlas.

Lanjut dari perjalanan yang dilakukan penuh liku dan tantangan. Smith sempat diretas lalu dinonaktifkan, dan Atlas ditangkap untuk dihadapkan pada Harlan.

Namun, dalam sekapan musuh, Atlas menemukan fakta bahwa Harlan hendak menghancurkan dataran bumi dan menyisakan sedikit manusia untuk bekerja di bawah kendali AI.

Film ini dipenuhi dengan aksi, ketegangan, dan visual yang menawan, menyoroti konflik antara manusia dan AI dalam upaya mempertahankan kendali atas dunia, Film Altas dapat disaksikan di Netflix.

Berikut trailernya: 

Apakah konten ini bermanfaat?
Dukung dengan memberikan satu kali kontribusi.

Share:
Berbasis data.
Paling diminati.

Hype Terkini
Lihat semua
Komentar
Login ke akun RO untuk melihat dan berkomentar.

Terkini

Indeks