![]() |
FlexClip |
Penggunaannya yang mudah dan sederhana membuat kemampuan produksi video profesional dapat diakses oleh semua orang.
Sekarang FlexClip digunakan dan disukai oleh jutaan orang di seluruh dunia untuk membuat video profesional hingga keperluan promosi bisnis.
CEO FlexClip, Lin Xiao mengutarakan platform FlexClip memenuhi permintaan yang terus meningkat akan pembuatan video berkualitas yang tidak menguras kantong.
"Tidak semua orang perlu menjadi editor video atau desainer video yang andal untuk membuat video yang bagus. FlexClip memenuhi permintaan yang terus meningkat akan pembuatan video berkualitas yang tidak menguras kantong dan memungkinkan semua orang mendesain karya yang memukau dengan mudah," jelas Lin dalam keterangan resminya yang diterima topik.id, Jumat (12/7/2024).
Perusahaan yang berbasis di Hong Kong itu juga memiliki fitur unggulan yang sesuai dengan konten kreator di Indonesia karena mendukung penggunaan AI dari semua skala sistemnya untuk memudahkan alur kerja pembuatan konten.
Berikut alat AI yang dapat digunakan di platform FlexClip:
AI Teks ke Video
Hasilkan video dari perintah, artikel, atau URL.
Skrip Video AI
Hasilkan skrip untuk tujuan apa pun.
Blog AI ke Video
Tempel URL dan ubah postingan blog Anda menjadi video yang menarik dengan AI.
Generator Gambar AI
Hasilkan gambar dalam berbagai gaya.
Teks AI ke Ucapan
Ubah teks menjadi suara yang terdengar alami.
Penerjemah AI
Buat video multibahasa dengan mudah.
Subtitel Otomatis AI
Hasilkan subtitle atau teks untuk video Anda secara otomatis.
Penghapus Latar Belakang AI
Hapus latar belakang dari gambar secara otomatis dengan satu klik.
Seperti diketahui FlexClip terus dikembangkan oleh PearlMountain perusahaan pengembangan perangkat lunak Grafis & Multimedia yang berdiri pada tahun 2016. PearlMountain membentuk tim yang didedikasikan untuk penelitian dan pengembangan perangkat lunak multimedia sejak tahun 2006.
Sejak awal berdirinya, PearlMountain dengan bangga telah merilis banyak produk yang sangat populer karena memudahkan penggunaan, keandalan, dan kinerjanya yang unggul bagi pengguna di seluruh dunia.