Google perluas fitur Gemini di Chrome, bisa riset ide konten

Tidak perlu lagi mencari manual atau mengingat kata kunci tertentu. Gemini menangkap konteks dan menawarkan rujukan cepat dari aktivitas browsing.

author photo
A- A+
Google perluas fitur Gemini di Chrome, bisa riset ide konten
cover | topik.id

Google memperluas kemampuan Gemini di Chrome dengan menambah fitur riset dan perencanaan konten langsung dari browser. Pengguna dapat menggunakan AI untuk menggabungkan informasi dari berbagai tab tanpa harus berpindah halaman. Fitur ini membuat proses mencari ide dan merapikan data menjadi lebih efisien.

Gemini di Chrome mampu membantu pengguna merencanakan acara, seperti memilih resep atau menilai opsi makanan tertentu. Informasi dari berbagai tab dapat digabungkan dengan cepat, termasuk kebutuhan khusus seperti menu bebas gluten. Semua dilakukan secara otomatis berdasarkan konteks halaman yang sedang dibuka.

Fitur ini juga mempermudah pengguna menemukan kembali halaman web yang sebelumnya pernah dikunjungi. Tidak perlu lagi mencari manual atau mengingat kata kunci tertentu. Gemini menangkap konteks dan menawarkan rujukan cepat dari aktivitas browsing terbaru.

"Dengan Gemini di Chrome, Anda tidak perlu berpindah tab karena bantuan AI tersedia langsung di browser Anda. Dengan demikian, Anda dapat memahami konten dengan cepat atau menyelesaikan tugas menggunakan konteks tab yang sedang Anda buka," tulis Google dalam laporan resminya, seperti dilansir topik.id, Senin (24/11/2025).

Kemampuan integrasi dengan aplikasi Google lain menjadi nilai tambah besar. Pengguna bisa membuat jadwal di Google Kalender, meninjau dokumen, atau mengelola tugas tanpa harus keluar dari halaman utama. Semua perpindahan dilakukan oleh AI di latar belakang sehingga pengalaman terasa mulus.

Fitur yang ditingkatkan.

Untuk pemahaman konten, Gemini menyediakan ringkasan, klarifikasi konsep, dan pencarian jawaban berdasarkan tab yang sedang aktif. Respons yang diberikan selalu relevan karena AI memahami konteks halaman. Dengan demikian, proses belajar atau riset menjadi lebih cepat dan terarah.

"Gemini di Chrome hanya aktif saat Anda memilih untuk menggunakannya dengan mengklik ikon Gemini atau pintasan keyboard yang Anda siapkan. Gemini membantu sesuai keinginan Anda, dan hanya akan melakukannya jika Anda memintanya," ungkap Google.

Google juga menghadirkan mode Gemini Live di Chrome untuk diskusi dan brainstorming secara lisan. Fitur serupa tersedia di perangkat mobile, dengan dukungan penuh di Android dan segera hadir di iOS. Gemini bekerja di latar sesuai permintaan sehingga tetap menjaga privasi dan kontrol pengguna.

Gemini di Chrome kini tersedia bagi pengguna Mac dan Windows di Amerika Serikat yang menggunakan bahasa Inggris. Google berencana memperluas dukungan bahasa dan wilayah skala global dalam waktu dekat, termasuk peluncuran untuk pengguna iPhone.

"Gemini di Chrome diluncurkan untuk semua pengguna Mac dan Windows yang memenuhi syarat di Amerika Serikat yang menggunakan bahasa Inggris di setelan Chrome. Kami berharap dapat menghadirkan fitur ini kepada lebih banyak orang dan bahasa lainnya dalam waktu dekat," jelas Google.

Share:
Premium.
Komentar
Komentar sepenuhnya tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.

Update
Indeks